Senin, 09 September 2013


Kasih itu..
Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. 

Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong.
Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan 

tidak mencari keuntungan diri sendiri. 
Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain.
Ia tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi karena kebenaran.
Ia menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, 

mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu

Kasih itu bukan senjata untuk memojokkan pihak lain..

Tuhan aku mau belajar untuk:
lebih lagi sabar menanggung segala sesuatu..
lebih lagi belajar untuk tidak marah-marah..
lebih lagi belajar untuk tidak menyimpan kesalahan orang lain

aku tidak mau mempertanyakan..
kenapa orang TIDAK PUNYA KASIH kepadaku..
karena itu sama saja aku TIDAK MENGASIHI orang itu..
padahal kan aku mau belajar praktek kasih.. :)

heheeee...:) :)

Jumat, 06 September 2013

Perenungan pagi ini :
Tabur - Tuai Siapa menabur pasti menuai..

Yang sering luput dari perhatian :
Antara waktu menabur dan waktu menuai,
ada MASA TUNGGU, yaitu MASA TUMBUH-BERBUAH..

Yang menabur hal baik, harus sabar menunggu,
menjaga dan merawat apa yang di taburnya sampai tiba masa menuai..
masa menuai itu pasti tiba..

Demikian pula yang menabur hal jahat,
walaupun kelihatan-nya asik-asikk ajahh terus menikmati..
harus ingat... yang di nikmati itu baru *MASA TUNGGU* lohh..
masa menuai itu pasti tiba..

kesimpulan :
Kita pilih tabur yang baik aja yukk..
walaupun masa tunggu-nya tidak mudah..
Tapi masa menuai itu pasti tiba..

Mazmur 126 :5-6
Orang-orang yang menabur dengan mencucurkan air mata,
akan menuai dengan bersorak-sorai.
Orang yang berjalan maju dengan menangis sambil menabur benih,
pasti pulang dengan sorak-sorai sambil membawa berkas-berkasnya

Minggu, 11 Agustus 2013

Kisah Choi Sun Bong, bukti nyata bahwa hidup adalah PILIHAN :)

Penampilan Choi Sun Bong seorang pemuda 22th,
di Korea's Got Talent,
telah membuat penonton dan juri berkaca-kaca...

Kisah hidup Choi Sun Bong memang sungguh
mengharukan..
di usia 3 th di tinggalkan di panti asuhan,
namun pada usia 5 th terpaksa kabur karena
tidak tahan di pukuli di sana..

Sejak itu dia bertahan hidup dengan menjadi pedagang
asongan yang menjual permen karet atau *energy drink*
di jalanan..
Selama 10 tahun dia menjalani hidup seperti itu,
tanpa tempat tinggal yang layak,
dia tidur di tempat2 umum, seperti di toilet umum
atau di tangga2..

Namun Choi Sun Bong tetap dapat berpikir logis,
dia mengambil ujian persamaan untuk sekolah dasar
dan sekolah menengah-nya.
Setelah itu dia baru mengenal bangku sekolah
setelah masuk ke sekolah menengah atas.

Saat Choi Sun Bong kecil sedang berjualan permen karet
ke suatu klub malam, seorang penyanyi yang sedang
menyanyi sungguh-sungguh, telah menyentuh hati-nya..
Sejak itu Choi Sun Bong jadi suka menyanyi..
Tidak ada pendidikan vokal khusus yang di ikuti-nya,
dia hanya menyimak dan berlatih sendiri saja secara autodidak..

Bagi Choi Sun Bong, menyanyi adalah satu-satu-nya
hiburan di tengah hidup yang keras..
Dengan bernyanyi, Choi Sun Bong merasakan seolah
menjadi pribadi yang berbeda, seperti masuk ke dunia
yang lain.. dunia yang di luar keras-nya fakta hidup yang
di hadapinya sehari-hari..

Kisah hidup Choi Sun Bong membuktikan,
bahwa HIDUP adalah PILIHAN..
Sesusah apapun hidup ini,
kita bisa PILIH, mau makin terpuruk..
atau BANGKIT :) :)

*pilih bangkit aja yukk*

http://www.youtube.com/watch?v=tZ46Ot4_lLo&feature=share

Kamis, 25 Juli 2013

CINTA ROMANTIS YANG SALAH KAPRAH.....

April 21, 2011 at 9:07am
Apa itu Cinta Romantis??

Cinta romantis adalah dambaan setiap insan yang sedang jatuh cinta..

Cerita Romeo dan Juliet.. cerita Sampek Ingtai.. cerita Simson dan Delila..
dan banyak lagi cerita cinta romantis yang me-legenda dalam kehidupan kita..

Kalo terjadi pada orang yang tepat, di tempat dan waktu yang tepat,
tidak ada yang salah dengan cinta romantis :))

Cinta romantis yang ada pada sepasang suami istri..
sungguh membuat hidup mereka jadi lebih indah,
dan menjadi berkat bagi orang-orang di sekitarnya..

Yang jadi masalah adalah CINTA ROMANTIS YANG SALAH KAPRAH.....

Apa itu salah kaprah?
Salah kaprah adalah istilah yang di pakai untuk sesuatu yang
"tidak pada tempat-nya"
Jadi cinta romantis yang salah kaprah adalah
cinta romantis yang tidak pada tempat-nya.. :))
Cinta romantis yang salah kaprah inilah
yang biasa-nya menjadi sumber "ke-ruwet-an"
dalam hidup orang yang mengalami-nya..

Misal-nya..

Rumah tangga yang sudah di bina puluhan tahun
bisa rusak karena "cinta romantis" yang tidak pada tempat-nya..

Masa depan anak remaja bisa rusak karena "cinta romantis"
yang bikin cara pacaran-nya "kebablasan"

Kehidupan rohani seseorang bisa runtuh
karena hidupnya sedang di kuasai "cinta romantis"

Kehidupan seseorang bisa jadi kacau balau karena
cinta romantis yang tak terbalas alias bertepuk sebelah tangan..

Cinta romantis yang salah kaprah bisa menjadi
sebab dari terjadi-nya depresi berat..
yang mengarah pada  gangguan jiwa..
dan pada akhirnya,
bukan tidak mungkin membuat
seseorang tersebut mengakhiri hidupnya..

Jadi bagaimana sekarang??

Tentu kita semua tidak ada yang mau mengalami berbagai penderitaan
akibat dari cinta romantis yang salah kaprah tersebut.. :))

Apa yang harus di perbuat supaya kita tidak "terperangkap"
pada "cinta romantis yang salah kaprah"??

Ya, tinggal di jaga aja segenap pikiran, perasaan,
perkataan dan perbuatan kita,
supaya jangan sampai melanggar norma-norma yang baik.. :)

Apa itu norma yang baik?

Norma yang baik adalah norma yang Tuhan sudah berikan buat kita..

Adanya di mana si "norma yang baik" itu?

Norma yang baik ada-nya di Firman Tuhan.. :))

1. Yang sudah menikah.. setia-lah pada pasangan-mu..
jangan sekali-sekali tergiur
untuk mendapatkan "cinta yang lain"..
Jangan sakiti hati pasanganmu, supaya doa-mu jangan terhalang..

2. Yang belum dapat jodoh, setia-lah pada Tuhan..
biar Tuhan sendiri yang menentukan jalan hidup-mu..
menikah atau tidak menikah,
Tuhan tau jalan yang terbaik buat hidup-mu..

3. Yang belum waktu-nya pacaran atau mikirin jodoh..
jangan coba-coba pengen "mencicipi" cinta romantis..
kalo tak hati-hati, resiko-nya harus di tanggung seumur hidup..
Gunakan masa muda-mu untuk sungguh-sungguh hidup didalam Tuhan

4. Yang sudah putus pacaran, jangan coba-coba memaksakan
perubahan status hubungan menjadi "kakak adik" atau "sahabat"
atau "teman tapi mesra".. semua bentuk hubungan yang "dipaksakan"
tersebut adalah bentuk hubungan yang tidak sehat..
Bahkan untuk jadi "teman biasa" pun juga harus hati-hati..
Loh kenapa? Di akui atau tidak, yang nama-nya mantan,
pasti ada "sejarah cinta"  sehingga tidak mudah untuk menjaga "perasaan"
supaya tetap "netral"

Nah, semoga tulisan ini bisa jadi salah satu bahan pertimbangan..
sebelum cinta romantis yang salah kaprah itu
membuat hidup jadi berantakan.. :))

God bless u all ;p


Cinta Romantis tis tiss..
Cinta Romantis tis tiss..

Selasa, 26 Februari 2013

Pilih mana : Terpuruk.. atau Bangkitt !! :)

Dalam hidup kita berbagai peristiwa bisa terjadi..
Peristiwa itu  bisa jadi sesuatu yang menyenangkan, menggembirakan,
mengharukan.. pokoknya semua yang baik-baik ada-nya..
tentu ini tidak perlu di pikirkan dan di pertanyakan :)
Rata-rata kalo kita alami peristiwa yang menyenangkan dan
baik-baik saja, ya kita senang-senang saja ndak akan mempertanyakan
kesenangan yang kita alami :D

Yang jadi masalah adalah :
 Bagaimana kalo kita mengalami peristiwa yang menyakitkan hati,
tidak menyenangkan, mengecewakan, dan seterus-nya..
*pokoknya segala peristiwa yang tidak enak dalam hidup kita..*

Reaksi yang umum kalo kita mengalami peristiwa
yang tidak enak adalah :
mulai timbul berbagai perasaan dan pikiran negatif..
lalu daya tahan jiwa kita pun menurun..
lalu kita menjadi semakin “sensi” (sensitif) ..
makin emosional .. mudah marah-marah ..
gampang pusing kepala ..
akhirnya bahkan pada taraf tertentu
bisa jadi gampang flu dan pilek ..
juga bisa terkena sakit maag akut ..
yang paling parah, bisa juga menimbulkan kanker ..
*waduh gawat juga yaa*

*menurut penelitian ilmiah, emosi negatif
bisa menurunkan imunitas/daya tahan tubuh”

Padahal, kita bisa pilih, lohh..
Kita bisa pilih untuk tidak mau terpuruk dalam
berbagai reaksi yang menurut pandangan umum
adalah “wajar” .. heheee ..

Kata-nya, wajar kita sakit hati kalo di sakiti ..
wajar kita kecewa kalo di kecewakan ..
Ya, menurut kacamata “manusiawi” ..
adalah wajar, kalo seseorang di sakiti hati-nya,
maka ya akan menjadi sakit hati :)

Juga adalah “wajar” menurut kacamata “manusiawi”,
bahwa seseorang akan menjadi sangat kecewa dan
merasa menderita, kalo diri-nya itu di “kecewakan” ..
di “aniaya” .. di “tindas” .. di “jahat-i”
oleh suatu kondisi atau oleh seseorang yang “jahat”

Nah, bagaimana cara-nya supaya kita tidak terpuruk?

Cara-nya : Ya jangan pake kacamata “manusiawi” dong :D

Lalu, pake kacamata apa?
Paling manjur adalah pake kacamata “surgawi” hehee..
Ini betulan lohh.. bukan becanda :D
Alih-alih terpuruk.. kita bisa bangkitt
dengan kacamata “surgawi” ini :)

Apa itu kacamata surgawi ??
Kacamata surgawi adalah cara memandang
segala sesuatu dengan sudut pandang-NYA Tuhan :)

Apa itu sudut pandang Tuhan?
Sudut pandang Tuhan adalah
sebuah sudut yang memandang dengan KASIH :)

Kasihilah Tuhan, Allahmu,
dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu
dan dengan segenap akal budimu.
Itulah hukum yang terutama dan yang pertama.
Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu,
ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri.

Kalo kita mengasihi Tuhan, kita tentu sadar
bahwa Tuhan begitu mengasihi kita :)
Maka kita pasti tau bahwa, apapun yang terjadi,
kita bisa mempercayakan hidup kita,
seluruh keberadaan kita kepada perencanaan Tuhan
yang terbaik atas hidup kita :)

Mungkin kelihatan-nya apa yang kita alami itu tidak enak,
tapi segala sesuatu terjadi dalam hidup kita pasti-lah
akan mendatangkan kebaikan,
kalo kita letakkan kepercayaan kita 100 %
kepada kebaikan Tuhan atas hidup kita :)

Yang berikutnya, kalo kita mengasihi sesama kita
seperti diri kita sendiri..
sudah tentu kita tidak akan bisa terlalu marah..
atau terlalu menyalahkan orang lain,
atas apa yang mereka perbuat terhadap hidup kita :)

Sebab, tentu kita tau, tidak ada manusia sempurna,
termasuk di dalam-nya adalah kita sendiri :)

Kalo kita sendiri juga adalah manusia yang tidak sempurna,
bisa juga secara tidak sengaja berbuat
kesalahan kepada orang lain,
bisa juga tidak sengaja mengecewakan orang lain..
di atas itu semua.. di akui atau tidak,
kadang-kadang kita juga bisa “sengaja” menyusahkan
orang lain atas dasar kekesalan yang timbul di hati kita, lohh..

Nah.. kalo udah gitu, gimana, coba.. heheeee….

Bicara panjang lebar.. inti-nya adalah..
mari kita pilih untuk BANGKITT saja-lahhh yaaa.. :D

Ayo sumangaaaaatttt… !! ^o^ :D :D